(Melaka 2003)
Ditanah ini...
Aku hanya angin yang lalu
tak terlihat,
tak berbekas,
Ditanah ini...
Aku penat menyusun cerita duka
dari hari ke hari
tak ku temui lagi hujungnya
entah merah atau putih...
Ditanah ini,
Aku hanya camar yang menumpang berteduh dari hujan dan panas
sambil mencari jalan pulang
lalu terdampar di pantai asa...
Dan ditanah ini,
Aku lelah mencurah tenaga
yang dikerah tanpa makna,
tanpa suara,
Kemanakah jalan pulang ??
Tiada ulasan:
Catat Ulasan